kota Sukabumi

Kamis, 05 Februari 2009

Rabu, 4 Februari 2009
WALIKOTA MENYATAKAN BANGGA ATAS PELAKSANAAN SUKABUMI OPEN PENCAKSILAT
 

Walikota Sukabumi, H. Mokhamad Muslikh Abdussyukur, S.H., M.Si., menyatakan merasa bangga dan terharu, atas pelaksanaan Sukabumi Open Pencaksilat Tahun 2009. Karena dalam pelaksanaan event se Jawa Barat ini, terdapat kalimat yang mempertahankan Negara Indonesia, yakni Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Berkaitan dengan hal tersebut, pelaksanaan Sukabumi Open Pencaksilat ini, merupakan salah satu bentuk kecintaan bangsa Indonesia khususnya masyarakat Jawa Barat, terhadap NKRI. 

Demikian disampaikan Walikota Sukabumi, saat memberi sambutan pada acara pembukaan Sukabumi Open Pencaksilat Tahun 2009, Rabu sore, 4 Februari 2009, di GOR Remaja Merdeka Kota Sukabumi. 

Pada bagian lain sambutannya, Walikota Sukabumi atas nama pemerintah dan masyarakat Kota Sukabumi, mengucapkan selamat datang kepada seluruh atlet Pencaksilat se Jawa Barat, di Kota Sukabumi. Diharapkannya, kehadiran para pesilat se Jawa Barat di Kota Sukabumi ini, sebagai salah satu bentuk persatuan dan kesatuan, dalam rangka melestarikan dan mengembangkan budaya Pencaksilat, khususnya di Jawa Barat. Dikatakannya, dalam kegiatan ini ada dua misi ketahanan yang perlu mendapat perhatian dari seluruh masyarakat, khususnya dari para peserta Sukabumi Open Pencaksilat. Pertama ketahanan dari budaya, bahwa masyarakat merasa bangga terhadap budaya Pencasilat yang ada di Indonesia, dan kedua ketahanan dalam bela negara terhadap NKRI. 

Sukabumi Open Pencaksilat Tahun 2009 yang berlangsung meriah dan semarak ini, dibuka secara resmi oleh Ketua Pemuda Panca Marga (PPM) Jawa Barat, Dokter Gigi Toni Apriliani. 

Hadir dalam kesempatan tersebut, Danrem Suryakencana, unsur Muspida Kota Sukabumi, Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Sukabumi, Pimpinan Perguruan Pencaksilat se Jawa Barat, Pengurus Ikatan Pencaksilat Seluruh Indonesia (IPSI) se Jawa Barat, jajaran Panitia Penyelenggara, dan undangan lainnya.

Tidak ada komentar: